-->

Type something and hit enter

Belajar tak hanya terjadi di dalam kelas, mungkin sobat KeMalangAja.Com  sudah sering mendengarnya. Selain di dalam kelas, belajar dapat dilakukan di manapun bahkan di tempatwisata. Beberapa tempat wisata edukasi di Malang menjadi salah satu tempat yang dapat kalian pertimbangkan jika kalian ingin bermain sambil belajar guys. Karenanya kali ini kami akan sajikan beberapa informasi terkait tempat wisata edukasi yang ada di Malang.

1. Eco Green Park 

Eco Green Park
Eco Green Park 
Jika berbicara tentang wisata edukasi di Malang, maka Eco Green Park menjadi salah satu tempat yang direkomendasikan. Di tempat ini kalian akan dapat menemukan betapa menyenangkannya belajar khususnya pada pelajaran fisika dan biologi. Bagaimana bisa? Datang saja langsung ke sini dan kalian akan menemukan jawabannya sendiri guys.

Nah, jika kalian ingin mencobanya, maka kalian dapat datang ke jalan Oro-ro Ombo No. 9A, Temas, kecamatan Batu, kota Batu. Jam buka untuk wisata Eco Green Park ini yaitu pukul 09.00 – 17.00. selain itu, biaya yang perlu kalian keluarkan pun tidak begitu mahal guys, hanya sekitar Rp 40.000 pada weekday dan Rp 60.000 pada weekend. Cukup murah bukan?

2. Museum Angkut 

Museum Angkut
Museum Angkut 
Museum Angkut merupakan salah satu tempat yang sangat layak untuk dikunjungi apabila kalian ingin belajar sembari bermain. Di museum angkut ini, selain dapat melihat banyaknya angkutan dari masa ke masa, kalian juga dapat mempelajari sejarahnya guys.

Museum angkut ini berada di jalan Terusan Sultan Agung No. 2, Ngaglik, kecamatan Batu, kota Batu. Jika berangkat dari pusat kota Malang atau alun-alun kota Malang, maka kalian perlu menempuh jarak sekitar 20 km atau sekitar 40 menit untuk menuju ke Museum Angkut ini. Sebagai salah satu tempat wisata edukasi di Malang, museum Angkut ini sangat direkomendasikan guys. Biaya yang dibutuhkan pun tidaklah banyak. Kalian hanya perlu mengeluarkan sekitar Rp 70.000 untuk tiket hari senin sampai kamis, sekitar Rp 80.000 untuk tiket hari jum’at sampai minggu. Cukup murah bukan? Kalian bahkan dapat berfoto-foto di sini bagi kalian penggemar fotografi.

3. Resto Museum Inggil 

Resto Museum Inggil
Resto Museum Inggil 
Jika tempat lainnya menyajikan tempat edukasi sekaligus tempat bermain, maka Resto Museum Inggil ini menyajikan hal yang berbeda guys. Di Resto Museum Inggil ini kalian bisa menikmati banyaknya makanan dengan ragam rasa yang menggiurkan guys. harga yang ditawarkan pun beragam dari kisaran Rp 2.500 – Rp 45.000 setiap menunya.. Apabila kalian berminat untuk mencobanya maka kalian dapat datang ke Jalan Gajahmada No. 4 Kiduldalem, Klojen, kota Malang pada pukul 10.00 – 22.00 WIB. Jadi, bagaimana guys? tertarik untuk mencobanya? Sambil menyelam minum air, sambil makan sambil belajar. Menarik bukan?

4. Sahabat Alam 

Sahabat Alam
Sahabat Alam 
Nah, yang satu ini berbeda lagi guys. Jika belajar sambil bermain dan belajar sambil kuliner telah dimiliki tempat wisata lain maka Sahabat Alam sebagai salah satu tempat wisata edukasi di Malang ini menawarkan hal yang berbeda untuk kalian. Di sini kalian dapat melakukan outvond serta mencoba melakukan beberapa kegiatan edukatif yang pastinya menyenangkan. Contohnya saja di sini kalian akan diajak untuk menanam sayuran, menanam padi, memanen sayur sampai bermain basah-basahan dengan berbagai wahana outbond yang tersedia.

Sahabat alam ini terletak di dusun Lasah, Tawangargo, Karangploso, Boro, Tawangargo, Malang. Untuk memasuki tempat ini, kalian dapat masuk bersama dengan rombongan.

Berikut tadi beberapa tempat wistaa edukasi di Malang yang dapat kalian kunjungi guys. Selain beberapa tempat di atas, masih ada tempat wisata edukasi lainnya yang ada di Malang. Tentu setiap tempat tersebut memiliki keunikannya sendiri-sendiri guys. So, tunggu apalagi, segera ajak keluarga dan sahabat kalian guys dan nikmati liburan kalian!

Click to comment